"saya meninggalkan Melbourne. Menetap di kota yang saya hindari.
Rumah adalah tempat dimana saya dibutuhkan"
Sepenggal paragraf dari Madre karya Dee lestari. Sedikit saya ubah Bali dengan Melbourne. Hanya karena di kota itu saya menjadi "freelancer", seorang yang bebas layaknya seorang Tansen.
Tiket Melbourne sayapun sudah ditangan.
Bertubi-tubi pertanyaan yang sama dilontarkan oleh teman-teman baik.
"Apa yang menahanmu di Melbourne?" sekali lagi kutipan Madre yang saya ubah object yang dipertanyakan.
Tansen tidak bisa menjawab pertanyaan itu dengan pasti.
Saya pun...
Seperti tertohok ketika membaca kalimat terakhir dari kutipan diatas.
Saya tau saya dibutuhkan disini, lebih untuk menenangkan hati.
"rumah adalah tempat dimana saya dibutuhkan"
Apakah di kota ini? Yang saya selalu enggan untuk menempati.
Madre membuat saya berpikir kembali tujuan saya untuk menoleh ke masa lalu.
Madre by Dee
Tuesday, August 09, 2011
Labels: goodreads , The damsel in distress
0 comments:
Post a Comment